Kacang panjang adalah sayuran yang biasa di konsumsi di Indonesia. Biasanya kacang panjang dihidangkan dalam bentuk rebus, tumis dan mentah sebagai lalapan. Kacang panjang juga cocok dikombinasikan dengan bahan makanan lain seperti tahu, tempe, ikan tongkol, telur dan ikan teri.
Dalam 100gram kacang panjang setara dengan 1 porsi memiliki kandungan 50gram kalori, 8gram karbohidrat, 4gram protein dan 3gram natrium. Kacang panjang juga bersifat anti bakteri, anti kanker, anti oksidan dan anti virus.
1. Tidur Lebih Nyenyak
Tidur yang tidak nyenyak karena adanya gangguan seperti cemas, hiperaktif dan gelisah biasanya dikarenakan adanya kurangnya magnesium pada tubuh. Magnesium yang diperlukan oleh otak agar lebih tenang dan tidur juga akan menjadi lebih nyenyak.
Kacang panjang dapat menjadi sumber magnesium dalam mengobati gangguan tidur secara ampuh. Tapi, jika tidak berefek juga maka kamu harus untuk segara konsultasi dengan dokter.
2. Membantu Menjaga Kesehatan Kulit
Kacang panjang mempunyai tinggi kandungan vitamin C. Vitamin C pada kacang panjang ini bisa membantu dalam mengurangi kerutan pada kulit, sehingga dapat memperlamba proses penuaan dini pada kulit dan melembabkan kulit. Untuk melengkapi penggunaan produk skincare, ada baiknya juga kamu mengkonsumsi makanan sehat seperti kacang panjang.
3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Kacang panjang juga mengandung tiamin yang baik untuk proses sekresi asam klorida yang diperlukan untuk mencerna partikel makan dan penyerapan nutrisi, sehingga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Anti oksidan yang terdapat pada kacang panjang juga dapat membentuk kekebalan tubuh dan mencegah infeksi.
4. Baik Bagi Wanita Hamil
Saat seseorang hamil, maka janin memperlukan asam folat yang bisa membantu dalam menurunkan resiko cacat tabung saraf anencephaly dan spina bifida. Tak hanya itu, kacang panjang juga bisa menghindari kemungkinan cacat lahir. Jadi, kacang panjang adalah salah satu sumber folat yang baik untuk dikonsumsi wanita hamil.
5. Menurunkan Resiko Terkena Rematik
Vitamin C yang terdapat pada kacang panjang ini juga baik dalam menurunkan resiko encok yang disebabkan oleh masalah persendian otot. Bukan rematik, kacang panjang juga baik dalam mengurangi resiko terkena asam urat. Sering mengkonsumsi kacang panjang juga dapat dijadikan sebagai alternatif dalam menjaga kesehatan otot dan sendi.