Teknologi Artificial Intelligence (AI) saat ini sudah menjadi salah satu teknologi yang paling sering dimanfaatkan semua orang bahkan pada smartphone yang kamu miliki saat ini.
Ya, Teknologi AI semakin berkembang seiring berjalannya waktu dengan tujuan mempermudah manusia dalam melakukan berbagai hal, Salah satunya adalah mencari informasi terkini tanpa harus merepotkan diri sendiri.
Selain Siri dan Alexa, Google Asisistant mungkin salah satu asisten pribadi yang paling banyak digunakan oleh semua orang terutama pada perangkat pintar seperti smartphone dan juga smart TV.
Tak hanya itu saja, Perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI) kini juga sudah merambat pada perangkat smart speaker. Nah, Karena banyak sekali smart speaker yang ada di pasaran, Berikut ini kami berikan beberapa rekomendasi smart speaker terbaik yang bisa kamu pilih.
Polk Assist
Polk Assist bisa dibilang merupakan salah satu smart speaker terbaik yang didukung oleh Google Assistant saat ini. Dilengkapi Bluetooth dan Chromecast bawaan, Polk Assist juga memiliki tombol playback pada bagian atas yang disertai tombol mute untuk mikrofon agar pengguna dapat menjaga privasi mereka.
Sebagai salah satu smart speaker terbaik saat ini, Polk Assist juga memiliki suara yang cukup crispy sehingga ketika digunakan dengan volume yang tinggi, Suara dari Polk Assist ini masih enak di dengar.
Bose Portable Home Speaker
Seperti namanya, Bose Portable Home Speaker menjadikan portablilitas sebagai fokus utama dari produk smart speaker satu ini. Selain mudah dibawa kemana saja, Bose Portable Home Speaker juga memiliki durabilitas yang baik serta tahan air.
Dibekali suara speaker 360 derajat dan baterai super besar yang diklaim mampu bertahan sampai 12 jam, Bose Portable Home Speaker juga menyematkan Google Assitant dan Alexa didalamnya.
Harman Kardon Citation 300
Mencari smart speaker berukuran medium agar tidak memakan banyak tempat? Maka Harman Kardon Citation 300 adalah pilihan yang paling tepat.
Membawa Google Assistant, Harman Kardon Citation 300 memiliki kualitas audio yang sangat baik, Memiliki layar sentuh dibagian atas serta memiliki tombol untuk mematikan mikrofon agar pengguna bisa menjaga privasi mereka.
Sony LF-S50G
Berbicara produk audio tentu tidak lengkap tanpa kehadiran Sony. Ya, Sony memang dikenal sebagai salah satu vendor produk audio baik itu earbud dan speaker terbaik yang ada di dunia saat ini.
Meledaknya produk smart speaker dipasaran membuat Sony ikut mengeluarkan salah satu smart speaker terbaik mereka yakni Sony LF-S50G.
Spesifikasi smart speaker yang dibawa oleh Sony LF-S50G juga cukup menarik yaitu memiliki layar penunjuk waktu yang ditutupi dengan kain sitetis premium pada bagian body-nya.
Selain itu, Terdapat pula area mengontrol playback pada bagian atas dengan melambaikan tangan, subwoofer 35mm untuk bas tambahan, driver 48mm hingga peminimalisir distorsi volume tinggi.