Manchester City yang menjamu Brighton pada ajang Primier League, pekan ke-30 kamis dini hari. Brighton yang bertamu ke kandang Manchester City (Etihad Stadium) harus mengakui kekuatan dari klub besar inggris tersebut. Namun Brighton juga tidak menyangka akan di kalah kan dengan hasil yang cukup telak, yakni 3-0 kemenangan untuk M.City.
Pada saat babak pertama telah di mulai, Brighton yang memiliki strategi untuk melawan M.City bermain secara agresif, dan begitu pula dengan tim tuan rumah (Manchester City). Pertandingan yang menarik di tampilkan kedua tim tersebut sangatlah keras dari awalnya pertandingan di mulai. Sampai selesainya babak pertama, belum ada yang berhasil dapat mencetak angka kegawang lawan.
Namun pertandingan yang agresif di tunjukan kedua tim tersebut, Skor harus berubah pada babak kedua di menit ke-53. Manchester City yang tidak ingin bermain seri mencetak angka terlebih dahulu di papan skor. Goal pertama di cetak oleh R. Mahrez, dan goal tersebut membuat tim dari Manchester City semakin bersemangat. Namun sangat di sayangkan, Brighton harus kembali kebobolan pada menit ke-65 yang di cetak oleh P.Foden.
Berbagai peluang yang di ciptakan oleh Brighton masih tidak dapat mencetakan angka ke gawang Manchester City. Pada menit ke-82, Manchester City kembali berhasil membobol gawang dari lawannya (brighton). Goal yang di cetak oleh B.Silva menutup pertandingan pada malam tersebut. Namun Manchester City harus mengantongi 3 kartu kuning dari laga tersebut. lain hal nya kepada Brighton yang tidak mendapatkan kartu kuning sama sekali. Manchester City memang lebih mendominasi pertandingan, seperti menyerang dan memainkan bola seperti memberi tekanan ke lawan.
Pertandingan yang berjalan selama 90 menit tersebut pun, mampu di manfaatkan oleh Manchester City dengan memberikan 17 tendangan, dan hanya 5 yang mengarah ke gawang. Dengan kemanangan Manchester City ini, mereka berhasil bertahan pada peringkat ke-2 klasemen Primier League.