Banyak orang yang ingin jadi PNS. Katanya, PNS itu keuangannya aman. Kamu ga perlu lagi pusing mikirin uang pensiun atau dipecat dari kerjaan. Tapi, emang bener kayak gitu?
Belum tentu. Pasalnya, meskipun tidak perlu khawatir soal keberlanjutan gaji dan pemecatan, belum tentu penghasilan yang didapatkan bisa mencukupi kebutuhan sehari – hari karena tidak semua orang punya pengelolaan keuangan yang baik.
Kenaikan penghasilan saat menjadi PNS bisa dibilang relatif lebih lama dibandingkan dengan swasta. Kamu harus menunggu kenaikan golongan dulu. Kalau di swasta, kalau kinerja kerjaan kamu bagus, bisa saja kamu langsung naik dalam hitungan bulan. Kalau tidak naik? Kamu masih memiliki opsi untuk pindah ke perusahaan lain.
Intinya, gaji kamu bisa lebih cepat naik kalau kerja di swasta dan memiliki kinerja yang bagus. Namun, tidak menutup kemungkinan juga untuk PNS cepat naik penghasilan. Entah itu karena dengan cara kerja keras buat naik jabatan, ataupun punya usaha sampingan, atau “usaha sampingan”. Jadi, milih PNS atau karyawan swasta itu kembali lagi ke pilihan masing – masing. Setiap pilihan memiliki kelebihan dan kekurangan serta pro dan kontra.
Tips keamanan finansial untuk karyawan swasta :
- Meskipun sudah ada BPJS ketenagakerjaan, tetap bikin tabungan tambahan untuk dana pensiun.
- Wajib punya dana darurat untuk 6 – 12 kali pengeluaran bulanan. Dana darurat adalah hal pertama yang diperlukan sebelum memiliki dana pensiun atau tabungan lain.
- Mulai investasi dan belajar dari orang yang berpengalaman.
- Belajar bisnis sampingan dan mulai dari sedini mungkin.
Tips biar uang dan karier berkembang untuk PNS (Di jalan yang lurus) :
- Asah terus kompetensi supaya bisa naik ke jabatan tertinggi (dan naikin penghasilan tentunya).
- Lanjut sekolah lagi untuk menambah pengetahuan.
- Mengikuti berbagai macam program pendidikan dan pelatihan.
- Membuka bisnis sampingan.
Diantara pilihan menjadi karyawan swasta atau PNS adalah dari diri masing – masing. Untuk mengelola uang pun tidak bergantung dengan profesi yang dimiliki, tetapi kemampuan pengelolaan uang yang baik. Gimana? Kamu leih milih jadi PNS atau karyawan swasta nih?