Manchester City Menunjukan Taringnya Kepada Real Madrid

Semifinal Leg 1 yang mempertemukan Manchester City vs Real Madrid, dan Real Madrid harus mengakui kualitas permainan dari klub Inggris tersebut. Seperti yang kita tahu, Manchester City memiliki permainan yang sangat baik dan kerja sama tim yang sangat kompak. Bukan hanya itu, taktik yang di pertunjukan pun sangatlah luar biasa.

Pertandingan yang di sajikan pun sangat menarik, lantaran kedua tim bermain saling serang menyerang. Hal tersebut tidak lah membingungkan banyak penikmat sepak bola, karena kedua tim memiliki pemain-pemain bintang yang sangat bermain dengan bagus dan luar biasa tentunya. Kedua tim tersebut dapat di katakan tim yang sangat jago jika bermain di kandang sendiri, tak heran jika banyak gol yang tecipta pada pertandingan dini hari tadi 27 April 2022 Liga Champion.

Banyak yang tidak menyangka jika pada menit ke-2, Manchester City lebih dulu membuat goal dari tendangan D.Bruyne. Real Madrid harus bermain sedikit bertahan karena Manchester City terus memberikan serangan yang cepat serta agresif. Tak berselang lama, pada menit ke-11 goal pun kembali tercipta dari tendangan G.jesus tentunya, Skor pun menjadi 2-0 dengan keunggulan untuk M.City. Real Madrid yang tak tinggal diam, serangan pada menit ke-33 membuahkan hasil, tendangan yang di esekusi oleh Karim Benzema dapat membantu ketertinggalan tim menjadi 2-1. Kedudukan pun terus bertahan sampai babak pertama selesai.

Tidak lama setelah pertandingan di mulai, P.Foden dapat mencetak goal dari umpan yang di berikan oleh Fernandinho pada menit ke-53. Real Madrid pun tertinggal skor 3-1. Tak berselang lama, Madrid membalas goal kembali ke gawang Manchester City dari tendangan V.Junior dan skor menjadi 3-2. seperti yang kita tahu, V.Junior memiliki kecepatan lari di atas rata-rata saat mengiring bola, dan ia dapat menunjukan jati diri nya dengan memberikan namanya di papan skor.

Kedua tim saling membalas goal demi goal, pada menit ke-74, dari tendangan B.Silva. Skor yang berubah menjadi 4-2 pun memaksa Real Madrid untuk menyerang agar dapat mengejar ketertinggalan. Jual beli serangan pun terjadi sampai pada menit ke-82 ketika Real Madrid mendapatkan hadiah kotak penalty yang di eksekusi oleh Karim Benzema, dan skor pun menjadi 4-3. Skor terus bertahan sampai akhirnya wasit meniup peluit selesainya babak kedua, dan kemenangan untuk Manchester City.

Manchester City Berhasil Menang Penuh Dari Brighton

Manchester City yang menjamu Brighton pada ajang Primier League, pekan ke-30 kamis dini hari. Brighton yang bertamu ke kandang Manchester City (Etihad Stadium) harus mengakui kekuatan dari klub besar inggris tersebut. Namun Brighton juga tidak menyangka akan di kalah kan dengan hasil yang cukup telak, yakni 3-0 kemenangan untuk M.City.

Pada saat babak pertama telah di mulai, Brighton yang memiliki strategi untuk melawan M.City bermain secara agresif, dan begitu pula dengan tim tuan rumah (Manchester City). Pertandingan yang menarik di tampilkan kedua tim tersebut sangatlah keras dari awalnya pertandingan di mulai. Sampai selesainya babak pertama, belum ada yang berhasil dapat mencetak angka kegawang lawan.

Namun pertandingan yang agresif di tunjukan kedua tim tersebut, Skor harus berubah pada babak kedua di menit ke-53. Manchester City yang tidak ingin bermain seri mencetak angka terlebih dahulu di papan skor. Goal pertama di cetak oleh R. Mahrez, dan goal tersebut membuat tim dari Manchester City semakin bersemangat. Namun sangat di sayangkan, Brighton harus kembali kebobolan pada menit ke-65 yang di cetak oleh P.Foden.

Berbagai peluang yang di ciptakan oleh Brighton masih tidak dapat mencetakan angka ke gawang Manchester City. Pada menit ke-82, Manchester City kembali berhasil membobol gawang dari lawannya (brighton). Goal yang di cetak oleh B.Silva menutup pertandingan pada malam tersebut. Namun Manchester City harus mengantongi 3 kartu kuning dari laga tersebut. lain hal nya kepada Brighton yang tidak mendapatkan kartu kuning sama sekali. Manchester City memang lebih mendominasi pertandingan, seperti menyerang dan memainkan bola seperti memberi tekanan ke lawan.

Pertandingan yang berjalan selama 90 menit tersebut pun, mampu di manfaatkan oleh Manchester City dengan memberikan 17 tendangan, dan hanya 5 yang mengarah ke gawang. Dengan kemanangan Manchester City ini, mereka berhasil bertahan pada peringkat ke-2 klasemen Primier League.

Klub-Klub Yang Memiliki Keinginan Untuk Mendatangkan Kevin De Bruyne

Kevin De Bruyne adalah salah satu pesepakbola terbaik dari Manchester City saat ini. Dengan teknik permainannya yang mumpuni, pesepakbola asal Belgia ini termasuk gelandang terhebat di Eropa bahkan didunia.

De Bruyne masih memiliki kontrak dengan Mancheste City sampai 2023 mendatang. Tetapi masa depan dari sang pemain mulai menjadi tanda tanya, apakah dirinya akan mendapatkan perpanjangan kontrak dari The Citizens.

Sang pemain mengakui bahwa dirinya akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester City, walaupun untuk saat ini klub masih menjalani larangan dua tahun untuk bermain diajang Eropa.

Seperti yang diketahui bahwa, Manchester City mendapatkan hukuman berupa sanksi larangan bermain dari UEFA karena telah melakukan sebuah pelanggaran serius soal aturan Financial Fair Play.

Dengan keadaan tersebut, Manchester City tidak tinggal diam, mereka tetap melakukan aju banding kepengadilan Arbitrase untuk soal olahraga.

Namun dengan pernyataan dari De Bruyne membuat beberapa klub bersiaga, mengingat bahwa dirinya memiliki performa yang sempurna. Performa yang dimilikinya juga pasti akan membuat klub yang memilikinya nanti merasakan hal yang berbeda.

Dilansir oleh media bola Ronaldo, berikut beberapa klub yang bersedia mengeluarkan dana untuk bisa mendapatkan Kevin De Bruyne diantaranya:

REAL MADRID

De Bruyne pernah menunjukkan aksinya saat Manchester City menaklukkan Real Madrid diajang Liga Champions bulan Februari lalu. Dengan aksi assits untuk Gabriel Jesus, dirinya berhasil mencetak gol kemenangan untuk The Citizens.

Dengan kedatangan De Bruyne ke City diharapkan mampu mendongkrak performa klub raksasa asal Spanyol. Dirinya juga dipercaya mampu membantu klub ke era kejayaan yang sebelumnya juga diraih oleh Los Blancos.

Paris Saint Germain (PSG)

Paris Saint Germain (PSG) menjadi salah satu tim pesaing utama yang memiliki talenta terbesar didunia karena kekuatan finansial yang dimiliki oleh mereka. Namun akankah keputusan untuk pindah ke Prancis menjadi kesempatan bagus untuk De Bruyne?

Pesepakbola Internasional asal Belgia ini akan mengalami kesulitan untuk menembus tim utama dan upaya untuk memenangkan tofi juara penghargaan tingkat domestik setiap musimnya.

Peluang PSG untuk meyakinkan de Bruyne datang adalah dengan mempertahankan Neymar dan Kylian Mbappe. Kombinasi ketiga pemain tersebut dipercaya akan membantu klub menjadi juara Eropa

Statistik Laga Manchester City Vs West Ham

Manchester City baru saja memenangkan laga kontra Westham dengan skor akhir 2-0 di Etihad Stadium pada pekan ke-26 ajang Liga Inggris, Kamis (20/02/2020) WIB dinihari. Banyak data dan fakta yang akan menghiasi laga tersebut.

Dipertemuan pertama kedua tim dari Premier League ini yaitu pada pekan pertama, Manchester City berhasil menaklukan West Ham dengan skor akhir 5-0 dikandang West Ham lewat gol Gabriel Jesus dan gol pinalti dari Sergio serta hat-trcick dari Raheem Sterling.

Seperti yang kita ketahui, saat itu West Ham masih dibawah kepelatihan Manuel Pellegrini.

Dalam aksi laga kandang kontra West Ham di ajang Premier League musim lalu, Manchester city hanya mampu menang tipis dengan skor akhir 1-0 melalui pinalti Sergio Aguero.

Dengan demikian kemenangan dengan skor fantastis 5-0 dipertemuan pertama menjadi sebuah acuan yang luar biasa dari tim besutan dari Pep Guardiola.

Terdapat satu hal menarik, Manchester City jelas memiliki peluang besar untuk menang di Etihad Stadium nanti. Namun rintangan baru saja mereke alami termasuk didalamnya yaitu hukuman dari UEFA.

Larangan UEFA tersebut membuat mereka tidak bisa tampil dalam ajang kompetisi Eropa didua musim mendatang. Apalagi saat ini West Ham sedang berjuang untuk bisa lepas dari zona tidak aman.

Untuk bisa lepas dari zona yang tidak aman, West Ham memerlukan tiga poin.

Statistik Manchester City

  1. Manchester City diajang Premier League musim ini: Menang 16 kali, Seri 3 kali dan kalah 6 kali
  2. Rekor kandang untuk musim ini City berhasil menang 8 kali, seri 2 kali dan kalah 2 kali
  3. Gol terbanyak untuk City musim ini ada di Sergio Aguero yaitu 16 gol
  4. Assist terbanyak untuk City musim ini ada di Kevin De Bruyne yaitu 15 gol

Statistik West Ham United

  1. West Ham United diajang Premier League musim ini: Menang 6 kali, Seri 6 kali dan kalah 13 kali
  2. Rekor tandang West Ham United diajang Premier League musim ini: Menang 3 kali, Seri 3 kali dan kalah 6 kali
  3. Gol terbanyak untuk West Ham United musim ini ada di Sebastien Haller yaitu 6 gol
  4. Assist terbanyak untuk West Ham United musim ini ada di Felipe Anderson, Robert Snodgrass yaitu masing-masing 5 gol